Selasa, 31 Mei 2011

MU Bakal Sibuk Pada Musim Panas

Kegagalan meraih trofi Liga
Champions menjadi cambuk
tersendiri bagi Manchester
United. Manajemen 'Setan
Merah' pun siap berbenah demi
persiapan musim depan.
Trofi Liga Inggris ke-19 yang
direbut MU sepertinya tak
cukup. Asa merebut gelar ganda
di ajang kompetisi Eropa diusung
dan Barcelona jadi lawan di final.
Namun mereka kalah 1-3 dan
gagal mengulang pencapaian di
tahun 2008.
Jelas ini merupakan kekecewaan
bagi MU mengingat musim ini
mereka begitu berjaya di level
kompetisi lokal, meski tanpa
pembelian besar-besaran.
Terhitung hanya Javier
Hernandez dan Chris Smalling
yang punya efek cukup besar
kepada tim.
Maka dari itu demi
menyongsong musim depan
yakni mempertahankan titel liga
serta berkompetisi di ajang lain,
MU butuh penyegaran pada
skuadnya. Sejumlah pemain
andalan yang mulai menua
butuh pengganti.
Di sektor kiper kepergian Edwin
van der Sar nampaknya akan
digantikan David De Gea. Di lini
tengah, MU sedang
menegosiasikan Paul Scholes
untuk tetap bertahan semusim
lagi di Old Trafford.
The Red Devils pun tak bisa lagi
terlalu bertumpu pada
pengalaman Ryan Giggs dan
mereka harus mencari tandem
sepadan bagi Wayne Rooney
setelah masa depan Dimitar
Berbatov tengah dispekulasikan.
Chief Executive MU, David Gill,
mengakui jika musim panas ini
akan terasa berbeda dari
tahun-tahun sebelumnya. Dana
besar sepertinya sudah
disiapkan keluarga Glazers
untuk belanja pemain baru.
"Musim panas kali ini akan lebih
sibuk dari biasanya," tutur Gill
kepada MUTV yang dilansir Sky
Sports.
"Akan ada beberapa poin yang
dibahas di Juni nanti dan akan
kembali dibawa pada awal tur
kami. Namun saya pastikan
segalanya akan berhubungan
dengan pemain dalam beberapa
pekan ke depan," tutup Gill.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar